Softlens Review : X2 I Scream Love in Kisses, Hugs, and Joy
10:58:00 AM
Hai cantik, apa kabarnya hari ini?
Setelah sekian lama akhirnya aku balik lagi dengan softlens review, karena untuk move on dari softlens yang biasa aku suka pake dan coba yang baru itu ternyata susah lho. Untuk softlens sendiri karena aku bukan anak yang neko-neko jadi kurang suka ganti-ganti ke design yang baru karena takut ga cocok keliatannya dimata. Udah gitu karena mataku agak sensitif, aku juga picky banget sama brand softlens yang bikin nyaman dimata. Salah satu brand softlens yang aku percaya karena nyaman banget di mata yaitu X2, aku udah setahun lebih selalu pake dari brand ini dan juga cairan softlensnya karena so far memang oke!
Baru-baru ini pihak X2 menghubungiku untuk mencoba softlens terbarunya mereka yaitu I Scream Love. Karena aku memang biasa pake X2 dan engga khawatir sama kualitas softlensnya, aku langsung meng-iya-kan. Pas paketnya sampe kerumah, ternyata packaging dari softlens nya gemas sekali, dan aku dapat ketiga warna yang ada; yaitu Kisses, Hugs, dan Joy.
Harga : Rp.50.000- Rp.125.000
Diameter : 15,5 mm
Kadar air : 42%
Masa pakai : 3 bulan
tersedia plano s/d -6.00
X2 I Scream Love dikemas dalam kotak dus bernuansa putih dengan gambar dua anak kecil yang menggemaskan. Di dalam kotak dusnya dilengkapi dengan informasi lengkap mengenai cara pemakaian dan perawatan softlens. Ketika kita membuka dus softlensnya terdapat dua blister softlens dan tidak include sofelens case ( terpisah). Aku notice, beda varian soflens warna blister kemasan pun berbeda. Blisternya pun lebih kecil jika dibandingan dengan blister X2 softlens lainnya.
Varian X2 yang ini adalah softlens dengan three tone design. Terdapat ring hitam tetapi tipis diluar designya yang bisa memberi enlarging effect ke mata. Untuk warna two tone bagian dalam, terdapat satu warna inti di bagian tengah yaitu warna kuning/ agak coklat sedangkan di bagian luarnya beda varian beda warna.
Softlens ini memiliki diameter yang sedikit lebih besar dibandingkan soflens yang biasa aku pakai yaitu 14.5 mm sedangkan softlens ini diameternya 15.5 mm, but surprisngly engga terasa mengganjal saat di pakai di mata.... cuma ya keliatan aja kalo softlensnya agak gede buat iris mata jadi pasti kelihatan kelebihan aja.
KISSES : memiliki ring hitam yang sangat tipis dan dipadu padankan dengan warna coklat pada bagian tengah dan hijau safir. Warna dari kisses ini menurutku cantik sekali. Warna hijau pada softlens yang jarang sekali ditemui ini bikin warna mata jadi cantik tanpa terlihat lebai karena design pada warnanya masih terlihat kalem.
HUGS: berbeda dengan kisses yang memiliki warna hijau dan coklat, hugs memiliki warna abu-abu dan coklat. Warna seperti ini masih terbilang save color buat tampilan mata yang tidak terlalu mencolok. Ketika dipakai dimata pun masih ngebland dengan warna mata alami tanpa harus terlihat ngejreng.
JOY: diantara ketiga varian, joy memiliki warna yang menurutku paling terang dan paling keliatan efek membesarkan pada mata. Memiliki perpaduan warna biru muda dan coklat, membuat warna ini jadi pop out di mata. Yang pasti bukan natural color yang cocok untuk penggunaan sehari-hari.
Oh iya untuk cairan softlens aku punya pengalam buruk dengan brand softlens yang ga pernah aku dengar dan asing udah gitu gara-gara mbak optiknya rekomendasi itu dan kebetulan disana ga jual X2. Pas aku pakai ternyata ga cocok dan bikin iritasi. Pas udah iritasi itu mataku merah seharian kaya orang sakit mata, semenjak itu aku selalu balik lagi ke cairan solution punya X2 juga. Kali ini aku lagi suka pake yang X2 ICE Multi-Purpose Solution karena selain harganya terjangkau, karena di cairan ini juga dilengkapi dengan provitamin B5, dapat meluruhkan protein, ada anti bakteri dan juga dapat menjaga kelembapan mata. Sejauh ini pakai cairan ini nyaman banget, ga pernah iritasi. <3
Overall
I Scream Love ini nyaman banget dimata aku selama dipake, walaupun punya diemater agak besar. Tidak terasa mengganjal dimataku. Untuk pilihan warna juga cantik-cantik. Design softlensnya ga lebay, dan yang paling favorit di aku yang varian kisses. Selama aku pake kurang lebih lima jam juga engga terasa kering dimata. Cairannya yang X2 ICE juga cocok sama softlensnya. Sama-sama nyaman dipakai.
beli produk disini
RATING
4/5
☁☁☁☁
If you have tried this product, or not please leave comment below. Lemme know what do you think about this product
See you on the next post
XOXO
note: the products were given to me for review purposes, however all my opinion is honest and based on my own experience with the products.
12 komentar
yang abu2 cantiiikk <3
ReplyDeleteaku lagi ngabisin masa pakai New Look nih, nanti rencananya mau beli X2
yang biru cakeeep :D
ReplyDeleteaku suka pake softlens juga tapi makenya cuma waktu foto-foto buat review makeup aja XD
Warna ijo nya bikin mupeng tapi aku pernah pake warna ijo kayak begitu dan di mata aku malah ga keluar warnanya. Huhu
ReplyDelete*curcol
www.rima-angel.com
aku dari dulu emang selalu pakai softlens dari X2 karena dia nyaman dan pas di bola mataku. I LOVE X2^^
ReplyDeletesvnnyms.com
Aku juga punya yang hugs cuma agak kebesaran gitu dimataku.
ReplyDeleteCoolatmoshpeer.blogspot.com
Pernah kejadian softlensku jatuh, trus aku gak tau bedain bagian luar dan dalamnya soalnya mirip banget kak.
ReplyDeleteAda tips gak?
Kalau bagian dalam biasanya warnanya lebih soft dr pd bagian luar. Tp kadang susah dibedain sih. Cara gampangnya pake di mata, kalau berasa ganjel, balik aja softlensnya hihi
DeleteUdah nyobain yang ini, tapi masih ganjel aja kalo dipake padahal udah di bolak balik tetep aja ga enak :(
ReplyDeletebikin pedih juga di mata, apa cairanku ya. Padahal sebelumnya pake merk lain baik-baik saja :(
cairan juga mempengaruhi lho. aku juga pernah cobain cairan yg ga biasa eh malah matanya ga enak dan ganjel
DeleteMau tanya dong itu kanan kirinya gmna bedainnya
ReplyDeletega bisa dibedain, taruh aja di tempat yg tulisan kanan atau kiri di softlens casenya
DeletePake ini nyaman lahh, kata muridku kea barbie ,wkwk
ReplyDeleteYg varian hugs v: