Review: Lanore Serum Whitening + Antiaging dan Lanore Whitening Hydogel Eye Patch

4:40:00 PM

Lanore Skincare
Hello apa kabar?
Salah satu brand makeup asal dari Indonesia tapi mempunyai standard internasional yaitu brand Lanore. Sebelumnya aku hanya tau kalau brand ini cuma memiliki makeup saja karena suka liat di Watson, tetapi ternyata ngeluarin skincare juga. Karena aku udah pernah cobain base makeup cc cream dan compact powder dari brand ini yang ternyata bagus banget, aku excited banget pas tau kalau ada juga skincarenya. Mempunyai tema yang hampir mirip dengan makeup line, skincare line dari Lanore juga memiliki funggsi untuk antiaging dan kulit yang cenderung lebih mature. Produk basic seperti pembersih wajah dan moisturizer cream pun ada, bahkan ada juga serum. Terdapat dua jenis serum berbeda yang salah satunya adalah Lanore Serum Whitening + Antiaging



baca juga Review: Lanore Supreme Glowing Whitening & Antiaging makeup series

Lanore Serum Whitening + Antiaging
 harga : Rp.495.000

Cara Penggunaan :
  • Tekan pump, oleskan serum pada seluruh wajah. Gunakan setiap hari dan sesering mungkin
Ingredients :
Water, Glycerin, Propanediol, Propylene glycol, Xanthan gum, Glycerin, Butylene glycol, Mica, Decylene glycol, Phenoxyethanol, Biosaccharide gum-4, Calcium alginate, Titanium dioxide, Fragrance, Citric acid, Vitis vinifera (grape) juice extract, Methylisothiazolinone, Arbutin, Sodium sulfite, Acetyl tyrosine, Saxifraga sarmentosa extract, Paeonia suffruticosa root extract, Aminopropyl ascorbyl phosphate, Scutellaria baicalensis root extract, CI 17200, Glutathione.
Serum ini mengandung kandungan untuk mencerahkan kulit seperti Arbutin, Paeonia suffruticosa root extract dan Glutathione yang membantu mencerahkan, menyamarkan bintik hitam dan area gelap pada kulit.  Terdapat juga kandungan bahan untuk antiaging seperti Aminopropyl ascorbyl phosphate dan Vitis vinifera grape juice extract yang dapat membantu memperlambat efek penuaan seperti kulit kusam, kerutan, garis halus dan bintik hitam. 



Dikemas dalam botol plastik transparan dan di lengkapi dengan aplikator pump, produk ini mudah diaplikasikan ke kulit. Ukurannya juga tidak terlalu besar, jadi tetap ringan dan mudah untuk dibawa jika travelling. Jika dilihat dari luar botol, serum ini memiliki butiran pearl warna pink yang sangat cantik, namu jika produk di tekan dan dipakai, butiran pearl tersebut akan hancur dan texturenya berubah menjadu runny seperti serum. Seperti yang terlihat di gambar berikut, terdapat kilap seperti gliter dalam serum ini. Tetapi terlihat halus, jadi kalau dipakai diwajah seperti memberikan efek glowing yang sehat. 

Walaupun dapat memberikan efek glowing pada kulit, namun serum ini terasa ringan diwajah. Tidak terasa lengket dan menyerap cepat ke kulit ketika dipakai. Bagi yang mempunyai kulit cenderung kering, jika hanya memakai serum ini saja tidak terasa begitu melembapkan. Tapi kalau untuk kulit berminyak, aku rasa kamu akan suka dengan texture serum yang meresap cepat seperti ini. 


Serum ini memiliki wangi bunga yang agak kuat, tetapi aku suka sekali sama wanginya. Jadi kalau kalian agak sensitif dengan skincare dengan wangi, I've told you before ya :)

So far, walaupun aku baru pakai kurang lebih dua mingguan. Masih nyaman dikulit, tidak bikin aku breakout sama sekali dan skintone aku kayanya balik lagi seperti semula, karena aku baru liburan di Bali dua mingguan yang lalu yang mana aku jadi agak menggelap sedikit. Punya ini dan dipakai pada skincare pagi dan malam, benar-benar membantu kulit terlihat glowing dan lebih cerah.



Selanjutnya aku mau membahas mengenai Lanore Whitening Hydrogel Eye Patch...

Lanore Whitening Hydrogel Eye Patch

harga : Rp. 25.000

Cara pemakaian : gunakan dan diamkan selama 30 menit pada area bawah mata yang sudah dibershikan. Minimal penggunaan 2-3x dalam semiggu secara rutin untuk mendapatkan hasil yang maximal.



Tidak banyak brand yang mengelurakan produk eye patch, tapi Lanore punya lho! Fungsi dari penggunaan eye patch yaitu untuk menyamarkan lingkar hitam disekitar mata, membuat lingkar mata tampak lebih cerah, melembabkan, dan menjaga kekencangan kulit di area sekitar mata. Sama dengan si serum, eye patch Lanore juga memiliki kandungan aktif seperti arbutin yang berfungsi untuk mencerahkan dan juga ada kandungan Oryza Sative (rice) bran extract yang juga berfungsi untuk melembapkan dan mencerahkan.

Dikemas dalam sachet sekali pakai, bentuk untuk eye patch Lanore sama dengan merek eye patch lainnya. Dalam bentuk kain halus yang sudah berisi essence. Tapi walaupun  begitu, serumnya tidak terlalu banyak, bukan yang banjir sampe berlinang gitu. Jadi ga akan ada extra essence, apa lagi drama kalo essencenya masuk ke dalem mata hehe perih itu pasti.  Eye patch ini bisa dibilang hampir tidak ada wanginya. Ketika dipakai dibawah mata, terasa sejuk dan adem. Eye patchnya pun bentuknya pas dan menempel dengan baik ketika dipakai. Jadi kalau di pakai sambil salto atau jungkir balik tetep akan stay disitu aja. Karena aku baru sekali pakai, jadi belum bisa melihat hasil yang signifikan. Mungkin harus pakai terus dan rutin dan jangan tidur terlalu malam, jadi produk ini pun bisa bekerja dengan baik. 


Thank you yang sudah sudi mampir dan membaca, sampai jumpa di skincare review selanjutnya! :)
XOXO



more info about Lanore


more info about current trend on fashion and beauty from Clozette Indonesia
instagram 


note: the product were given to me for review purposes, however all my opinion is honest and based on my own experience with the product.

You Might Also Like

2 komentar

  1. Serumnya kok unik banget😍, kayak ada mutiara di dalemnya. Aku baru tau loh sis kalo Lanore ini brand lokal, aku kira brand Jepang/Korea gitu

    ReplyDelete
    Replies
    1. ini brand lokal sis hehe produk lokal sekarang canggih

      Delete