Event: Sociolla Soiree x Mustika Ratu Duo Face Care

10:30:00 PM



Hi girls!
Beberapa hari yang lalu aku diundang untuk menghadiri acara Sociolla soiree dengan Mustika Ratu! Acara tersebut bertempat di restaurant Decanter, Plaza Kuningan. Karena acara tersebut bertujuan untuk mengenalkan para beauty enthusiasm produk skincare baru dari Mustika Ratu, makanya tempatnya di sulap dan di dekorasi dengan nuansa kuning dan putih yang sesuai dengan skincare line terbarunya Mustika Ratu. 



Acara pada hari itu dibuka dengan sesi obrolan ringan dan basic info mengenai skincare line terbaru dari Mustika Ratu. Kita juga dikasih tau kenapa penting banget merawat kulit wajah dengan skincare yang tepat yang memiliki kandungan yang bermanfaat bagi kulit, seperti lemon, green tea dan lidah buaya.


Ibu Retno Pratiwi selaku GM Marketing Mustika Ratu menjelaskan bahwa new skincare line Mustika Ratu yaitu "Duo Face Care" line terdiri dari dua varian, yaitu Lemon dan Green Tea. Varian lemon lebih diperutukan untuk kulit wajah berminyak dan yg ingin mempunyai kulit wajah yang lebih cerah, sedangankan varian green tea, lebih diperuntukan untuk yang kulit wajahnya cenderung kering. Setiap varian memiliki dua produk. Jadi totalnya ada 4 produk, yaitu: 

Lemon: face peeling gel dan peel off mask
Green Tea: face peeling gel dan peel of mask


Walaupun keempat produk tadi merukan pemeran utama, *cieelah* di acara ini kita juga di perkenalkan dengan skincare pendukung yang tak kalah pentingnya agar kulit kita terawat dengan sempurna, yaitu face wash. Face wash terbarunya Mustika Ratu juga terdiri dari dua varian, yaitu lemon dan green tea. Fungsinya pun juga sama face wash lemon untuk kulit berminyak, dan face wash green tea untuk kulit wajah yang cenderung kering. Ssssst....face washnya mustika ratu baru diluncurkan pada bulan Juni nanti lho, so, I feel lucky become the first one who try that product before the other can get it in the market!



Setelah sesi obrolan santai dengan pihak dari Mustika Ratu dan dari team beautyjournal Sociolla, dilanjutkan acaranya dengan makan siang bersama dengan temen temen beauty blogger yang lainnya. 

Here is my lunch main course and dessert.


Main Course: Grilled chicken with curry souce


Dessert : Chocolava with ice cream


aren't they look delicious?
hihi

lanjut setelah makan siang, acaranya berikutnya adalah skincare demo cara pemakaian semua rangkaian skincare terbarunya  Mustika Ratu mulai dari face wash, peeling gel dan wash off mask. 


Disini karena mbak modelnya punya kulit yang cenderung berminyak dan ingin kulitnya agar terlihat cerah. si Mbak model dipakaikan rangkaian produk yang Lemon. Tahap  pertama skincarenya adalah dengan pemakaian face wash. Sambil diperagakan cara pengaplikasian face wash, kita juga dikasih tips bagaimana mencuci wajah dengan jari yang benar. Yaitu dengan menggunakan jari tengah dan jari manis  yang dirapatkan lalu di pijatkan kewajah dengan gerakan memutar. Kedua jari ini mempunyai texture yang lebih halus dibandingkan jari yang lain, jadi cocok untuk membersihkan wajah dengan gantle.


lalu  dilanjutkan dengan pemakaian peeling gel yang cara penggunaannya di pijat halus dengan kedua jari yang sama untuk kita mencucui wajah. Setelah penggunaan peeling gel, tahap terkahir adalah penggunaan peel of mask selama 15 menit. 



Setelah 15 menit dan peel off masknya mengering, maskernya langsung bisa di peel off/ dikupas. Pas aku liat maskernya di peel off, bener bener super gampang dan kayanya ga bikin sakit atau rambut pada wajah ketarik kaya masker yang lainnya. dan peel off masknya bisa engga di bilas lagi loh ternyata. Jadi kita bisa langsung aplikasi skincare kita yang selanjutnya seperti toner. tapi kalau mau dibilas lagi juga tidak apa apa. 


Setelah sesi skincare demo, ada juga sesi dari Mixologist yang kasih tau manfaat dari lemon dan green tea untuk tubuh dan dia juga mempraktekan bagaimana cara bikin infused water dengan lemon dan cara menyajikan green tea yang tepat. 

Terdapat juga games untuk ceritanya jadi bintang iklan produk produk Mustika Ratu. Lalu sesi terakhir dari acara ini adalah sesi mendefinisikan arti skincare dalam hidup kita sebagai beauty ethusiasm dan yang jawabannya terbaik akan mendapatkan hadiah tambahan dari Mustika Ratu. Di sesi ini hampir semua beauty blogger yang datang ditanya oleh MC satu persatu, pilih makeup atau skincare?. dan juga ditanya apa arti skincare menurut kalian. Sesi ini sangat seru sekali menurutuku, soalnya kan aku anaknya skincare garis keras hahaa 


dan......ternyata keyakinanku akan manfaat skincare yang aku utarakan mengenai jawaban atas pertanyaan MC tadi merupakan jawaban terbaiq menurut ibu Retno Pratiwi. hehe jadinya aku dapat hadiah tambahan berupa pouch yang berisi shower and bath gel dan juga body lotionnya Mustika Ratu. hihii


dan juga aku dapat semua produk terbarunya Mustika Ratu yang bisa aku coba dirumah...
apa kalian ada yang penasaran sama produk baru ini?
Hopefully I can write the full review about those products really soon!

stay tune ya :)

more info:
Mustika ratu instagram : @mustikaratuind

thank you for reading


XOXO

You Might Also Like

0 komentar